KabarDunia.com - Unik | Bayangkan hidup di jaman sekarang namun dengan memakai perangkat teknologi jadul. Itulah yang dijalani sebuah keluarga di kota Guelph, Kanada. Mereka hidup meninggalkan gadget modern dan kembali menggunakan teknologi tahun 1986.
Blair McMillan menjalani gaya hidup jadul tersebut sebagai bagian eksperimen sosial hingga April 2014 mendatang. Selama ini mereka harus hidup tanpa ponsel, tablet, komputer, televisi modern bahkan koneksi internet. Bersama istri dan kedua anaknya, mereka menjalani kehidupan bermasyarakat dengan lebih banyak berinteraksi langsung.
Di dalam rumah Blair hanya ada TV era ’80-an, tape kaset yang memutar lagu jadul dan telepon dengan tombol berputar. Mereka juga mengganti email dengan berkirim surat, memakai peta dibanding GPS dan mengetuk pintu rumah tetangga daripada berbicara di Facebook. Blair mengaku butuh waktu beberapa minggu untuk menjalani kehidupan yang seperti itu namun akhirnya merasa nyaman.
“Hal yang paling aneh adalah tidak punya ponsel tapi aku masih sering merasakan ada yang bergetar di saku celana dan otomatis ingin memeriksanya,” ucap pria berusia 26 tahun ini. “Tapi sekarang keluargaku semakin dekat dan jadi lebih banyak waktu untuk berinteraksi.”
Agar lebih menghayati akhirnya Blair ikut memakai gaya busana khas ’80-an dan itu malah membuatnya jadi pusat perhatian. Banyak orang lewat yang meminta foto bareng dan memuji gaya hidupnya. “Aku tidak anti teknologi tapi hanya ingin aku dan anakku merasakan hidup tanpanya,” imbuh Blair.
Keluarga di Kanada Ini Hidup dengan Teknologi 1980-an