KabarDunia.com - KPOP | IU siap kembali menyapa penggemarnya lewat single Jepang “Monday Afternoon”, Rabu (11/9) mendatang. Video musiknya (PV) pun diluncurkan terlebih dahulu lewat YouTube, Senin (9/9).
Dalam video berdurasi 4 menit 23 detik ini, IU melihat sosok yang serupa dengan dirinya sendiri. Sosok tersebut ternyata adalah bagian dari masa lalunya saat masih bersama sang kekasih.
Setting dalam videonya mengingatkan pada kisah dongeng dengan berbagai perabot dan ruangan berukuran kecil. “Monday Afternoon” sendiri terdengar kaya melodi dan banyak terdapat nada-nada tinggi di dalamnya.
Fans pun memuji konsep video dan lagunya yang dinilai cocok dengan karakter IU. Meski tidak tampil dengan konsep imut, penyanyi bernama asli Lee Ji Eun ini tetap terlihat cantik dengan gayanya yang lebih kalem.
“Lagu ini luar biasa dan videonya agak misterius,” tulis seorang fans. “Gadis yang sempurna, lagu yang sempurna, video yang juga sempurna. Semuanya sempurna,” tulis fans lainnya.
Sementara itu, pihak agensi menyatakan IU tidak bisa comeback September seperti yang direncanakan sebelumnya. Mereka mengusahakan agar IU bisa kembali menyapa penggemarnya di Korea paling lambat 7 Oktober mendatang.
IU Bertemu Kembaran di PV 'Monday Afternoon'