KabarDunia.com – Gadget Terbaru | Tak hanya BlackBerry yang memberikan kabar gembira bagi pengguna iOS, namun juga Apple sendiri. Pengguna gadget Apple bisa mencicipi iOS 7 untuk iPhone, iPad, maupun iPod Touch mulai 18 September.
Pengguna iDevice di Indonesia tentu saja juga sudah bisa merasakan update ini namun harus menunggu notifikasi dulu. Sebelum mengunduhnya, pastikan ruang memori yang lapang dan internet WiFi dalam keadaan stabil. Pasalnya, iOS 7 ini membutuhkan memori sebesar 725 MB.
Pengguna sebaiknya melakukan back up data lebih dulu untuk berjaga-jaga saat melakukan pengunduhan. Anda bisa melakukan pembaruan dengan cara Over the Air (OTA) atau langsung dari perangkat seperti iPhone dan iPad. Selain itu bisa juga dengan mengakses iTunes dan jika semua gagal bisa mengunduh file IPSW pihak ketiga yang bisa Anda cari melalui browser.
Tak hanya desain lebih berwarna-warni, Apple juga menawarkan perubahan radikal pada iOS 7 ini. Tampilan pada aplikasi browser Safari dan kamera juga mengalami perubahan. Selain itu masih ada slide to unlock, pusat notifikasi, airdrop multitasking baru serta fitur baru lainnya.
Sayangnya fitur di iOS 7 ini tak sepenuhnya dimaksimalkan untuk semua perangkat iOS misalnya AirDrop dan filter ala Instagram. Gadget yang mendukung iOS 7 adalah iPhone 4 ke atas, iPad 2 ke atas, iPad Mini, dan iPod touch generasi ke-5. Sedangkan untuk model lawas dipastikan tak kebagian iOS 7 karena keterbatasan kemampuan hardware-nya.
iOS 7 Sudah Bisa Mulai Diunduh Pengguna Apple