Ilmuwan Temukan Siput Cangkang Transparan di Kroasia

636a3 00040201

Ilmuwan Temukan Siput Cangkang Transparan di Kroasia


KabarDunia.com – UNIK |  Jika Anda melihat siput ini mungkin berpikir bukan hewan sungguhan, tapi nyatanya tidak. Para ilmuwan baru saja menemukan spesies siput yang memiliki cangkang transparan seperti kaca.


Spesies tersebut hidup di salah satu gua terdalam di dunia yaitu Lukina Jama-Trojama di Kroasia. Memiliki nama Latin Zospeum thollusum, siput ini buta dan hidup secara permanen dalam gua. Ilmuwan dari Goethe University, Frankfurt, dan Biospeleological Society di Kroasia yang mempublikasikan temuan ini melalui jurnal ilmiah.


Siput bening ini ditemukan di kedalaman 980 meter dalam sebuah ruang gua yang penuh batu dan pasir serta memiliki aliran air kecil. Jenis ini memiliki kemampuan terbatas untuk bergerak karena mendiami habitat berlumpur. Berbagai keterbatasan itu membuatnya menyebar dengan bantuan aliran air atau dengan menumpang pada mamalia.


Lukina Jama-Trojama sendiri adalah gua terdalam di Kroasia yang memiliki bentuk vertikal sedalam 1.392 m. Dengan kedalaman tersebut membuat gua itu memiliki 3 iklim mikro dan memperkaya spesies penghuninya yang belum banyak terungkap. Di permukaan dekat pintu masuk suhunya 1 derajat celsius, bagian tengah dengan suhu 2 derajat celsius, dan dasar dengan suhu 4 derajat celsius. 






 



Ilmuwan Temukan Siput Cangkang Transparan di Kroasia

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More