Nokia 105, ponsel murah Nokia ini telah meluncur di India

nokia 105 ponsel murah nokia ini telah meluncur 300x150 Selain fokus pada produk smartphone, Nokia ternyata tidak melupakan ponsel low-end mereka. Hal ini dibuktikan dengan meluncurnya ponsel Nokia 105.


Seperti dilansir dari Softpedia (10/04), Nokia baru saja meluncurkan ponsel baru bernama Nokia 105. Ponsel ini merupakan ponsel low-end yang mempunyai keunggulan dalam hal ketahanan baterai.


Nokia 105 ini muncul untuk pertama kalinya di pasaran India. Masyarakat di India dapat memiliki ponsel ini dalam dua varian warna yaitu hitam dan cyan.


Kehadiran Nokia 105 ini juga berfungsi sebagai penanda habisnya era layar hitam putih pada ponsel low-end di pasar India. “Desain yang sangat manusiawi dan segar dari Nokia 105 menjadi pembeda ponsel tersebut dari ponsel low-end lainnya. Fitur yang disajikan benar-benar modern meskipun dari segi bentuk masih terlihat sedikit tradisional’, kata Viral Oza, mewakili pihak Nokia India.


Viral Oza juga menambahkan bahwa Nokia 105 merupakan handset low-end yang menyajikan fitur terbaik untuk pengguna yang pertama kali merasakan manfaat dan pengalaman perangkat mobile.


Sebagai tambahan, berdasarkan lansiran tersebut, Nokia 105 yang dilengkapi dengan Li-Ion baterai 800 mAh ini sanggup bertahan selama 840 jam dalam keadaan standby atau 12,5 jam jika digunakan untuk menelpon.


Ponsel murah milik Nokia ini hanya dibanderol dengan harga Rp 200 ribuan di negara tersebut.



Nokia 105, ponsel murah Nokia ini telah meluncur di India

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More