Kebakaran PT Sinar Mas tak kunjung padam, petugas evakuasi warga

kebakaran pt sinar mas tak kunjung padam petugas evakuasi warga 300x150 Petugas pemadam kebakaran Kota Surabaya belum berhasil menjinakkan api yang melumat pabrik makanan ringan PT Sinar Mas di Jalan Platuk Donomulyo, Kenjeran, Surabaya, Jawa Timur.


Karena belum bisa menjinakkan api, petugas Damkar khawatir akan keselamatan warga sekitar, yang rumahnya berdekatan dengan lokasi kebakaran. Petugas mengevakuasi warga ke tempat aman.


“Api masih belum berhasil dipadamkan, kami khawatir tembok pabrik akan terus runtuh dan menimpa rumah penduduk. Untuk tembok bagian belakang, sudah runtuh. Sedangkan tembok-tembok yang ada di depan, bisa saja runtuh secara tiba-tiba,” kata Heru, salah satu petugas Damkar Kota Surabaya di lokasi kejadian, Surabaya, Kamis (11/4).


Selain itu, sepanjang gang masuk menuju pemukiman penduduk ditutup oleh petugas. Tak satu pun warga diperkenankan berada di lokasi kecuali petugas Damkar.


“Selain faktor keselamatan, ini juga demi keamanan agar tidak ada barang-barang warga yang hilang dicuri. Faktor keselamatan yang paling penting,” kata Heru lagi.


Seperti diketahui, lokasi pabrik snack PT Sinar Mas berada dekat dengan pemukiman padat penduduk di Jalan Platuk Donomulyo. Bahkan, jarak rumah penduduk dengan pabrik hanya dipisahkan jalan selebar sekitar dua meter.


Sementara tembok pabrik setinggi tujuh meter sudah banyak yang runtuh, khususnya di bagian belakang pabrik.



Kebakaran PT Sinar Mas tak kunjung padam, petugas evakuasi warga

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More