Menikmati Kehidupan Laut di Akuarium Raksasa Georgia

ihmthqLzhV 300x168 INGIN mempelajari kehidupan laut lebih dalam? Ada baiknya Anda mengunjungi akuarium terbesar di dunia, Georgia, yang ada di Atlanta, Amerika Serikat.


Sebuah akuarium raksasa di dunia dapat Anda temukan di Atlanta, Amerika Serikat. Georgia, nama akuarium yang memuat air sebanyak 8,5 juta galon. Di dalamnya hidup 120.000 hewan dengan 500 spesies berbeda.


Berawal dari mimpi seorang pengusaha yang ingin menampilkan Atlanta dalam sebuah sajikan edukatif, Akuarium Georgia kini mampu menarik wisatawan dari berbagai daerah. Akuarium Georgia memiliki lima galeri terpisah, yaitu Georgia Explorer, Diver Tropis, Ocean Voyager, Cold-Water Quest, dan River Scout. Di sini, wisatawan dapat bertemu dengan ikan paus, hiu, penguin, berang-berang, belut listrik, kuda laut, bintang laut, kepiting, dan berbagai ikan lainnya dengan ukuran yang beragam.


Ocean Voyager menjadi wahana terbesar yang ada di Akuarium Georgia. Pengunjung akan dibawa berkeliling menggunakan conveyor bergerak. Mereka dapat melihat berbagai binatang laut dari bawah. Begitu besarnya tempat ini membuat Akuarium Georgia harus mengawasi setiap celah agar kondisi binatang tetap prima.


Kondisi air, misalnya, mereka mencampurkan delapan juta galon air dengan 1,5 juta pon garam agar air tetap asin. Selain itu, tempat ini memiliki pusat kesehatan hewan sehingga saat ada hewan yang sakit bisa langsung ditangani dan tidak menular pada hewan lainnya, seperti dilansir AmusingPlanet, Kamis (14/3/2013).



Menikmati Kehidupan Laut di Akuarium Raksasa Georgia

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More