Jenazah Chavez akan dibalsem

jenazah chavez akan dibalsem 300x150 Wakil Presiden Venezuela Nicolas Maduro kemarin mengatakan jenazah Hugo Chavez akan dibalsem dan dipajang di museum militer usai menjalani upacara pemakaman negara.

Stasiun televisi Aljazeera melaporkan, Jumat (8/3), kerumunan massa masih menunggu-nunggu upacara pemakaman untuk menghormati presiden 5i tahun itu.

Maduro menuturkan, seperti halnya para pemimpin komunis dunia macam Lenin, Stalin, dan Mao setelah meninggal, tindakan pembalseman itu akan membuat Chavez terus hidup.

“Telah diputuskan jenazah El Comandante akan dibalsem supaya bisa dilihat semua orang di museum,” kata Maduro dalam siaran televisi nasional.

Chavez yang telah berkuasa selama 14 tahun Selasa lalu meninggal lantaran penyakit kanker yang dideritanya selama dua tahun. Jenazahnya kini disemayamkan di akademi militer di Ibu Kota Caracas. Pemerintah mengatakan sejak kematiannya sudah dua juta rakyat pendukungnya melayat.

Maduro menyebut sekitar 30 pemimpin negara dari berbagai belahan dunia akan menghadiri pemakaman Chavez hari ini. Jenazahnya akan disemayamkan selama tujuh hari sebelum dibalsem.


Jenazah Chavez akan dibalsem

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More