Belimbung Wuluh Sempurnakan Sup Gurame Sambas

SWhmIxFv1H 300x169 BALI - Masakan sup, baik berbahan ikan, daging sapi, hingga ayam sangat akrab di lidah pencinta kuliner nusantara. Salah satu yang makin digemari adalah sup ikan gurame sambas.

Bukan saja menyehatkan, sop ikan gurame sambas juga memiliki sensasi berbeda dengan taburan blimbing wuluh yang membuat aroma dan rasa asam khas. Tanpa bahan belimbing satu ini, maka tak enak rasa sop gurame sambas.

Sesuai namanya, sup gurame sambas memang merupakan masakan khas Kota Sambas, Kalimantan Barat. Namun, untuk bisa menyantap sup ikan ini, Anda tak harus pergi jauh ke pulau terluas di Indonesia itu. Bagi wisatawan yang tengah berlibur ke Pulau Dewata, beberapa rumah makan menyajikan menu sup gurame sambas, seperti restoran yang berlokasi di Jalan Tukad Unda, Renon, Denpasar, ini.

Menurut Manajer Restoran The Sambas, Yuda Kelana, disajikannya menu istimewa di restoran ini tak lain untuk semakin mengenalkan masakan khas asal provinsi di Katulistiwa itu. Apalagi, penggemar sop gurame sambas semakin banyak sehingga diharapkan, masakan ini akan semakin dikenal luas, bagi wisatawan domestik juga mancanegara yang tengah plesiran di Pulau Seribu Pura ini.

Diakui, karena saat ini selera masakan China dan Barat masih belum tertandingi, sehingga mau tidak mau pihaknya juga masih berkiblat ke sana agar bisa direspons penikmat kuliner dalam dan luar negeri. Sup gurame sambas ini memiliki ciri khas rasa asam belimbing dan sedikit pedas.

“Rasa asam belimbing ini memang menjadi ciri khasnya. Kalau tidak ada belimbing wuluh, bukan sup gurame sambas namanya,” kata Yuda, belum lama ini.

Gurame yang disajikan adalah pilihan dan harus segar sehingga tetap terlihat bersih, tidak kusam atau layu. Kuliner satu ini kaya dengan bumbu empon-empon, seperti kunyit jahe, lengkuas, sere, bawang putih. Di bawah olahan tangan terampil Chef Kristina Sandar, suup gurame sambas menjadi istimewa karena nikmatnya asam belimbing wuluh yang tak tergantikan atau ditemukan dengan rasa asam lainnya.

Kristina menuturkan, mengawali membuat sup ikan tidaklah sulit, pertama semua bahan bumbu dihaluskan kemudian ditumis sampai tercium bau harum. Kemudian, ikan gurame segar direbus dalam kaldu selama sekira 3 menit, barulah semua bumbu dimasukkan bersama tiga atau empat biji blimbing wuluh yang dipotong sesuai ukuran tertentu, sampai mendidih.

“Rasa blimbing wuluh ini menyempurnakan sup ikan gurame sambas. Rasa asamnya tidak cocok kalau diganti asam jawa atau jeruk nipis,” tambah Yuda.

Bahkan, agar tidak mengecewakan pelanggannya, bahan belimbing ini sengaja didatangkan langsung dari Sambas yang memiliki rasa asam yang khas. Pernah suatu kali, karena sang juru masak mengganti resep menu dengan bahan asam lainnya, langsung ditegur pembeli.

Setelah masak, masakan siap dihidangkan ke konsumen dengan harga sangat terjangkau. Cukup merogoh kocek Rp14 ribu per porsi ditambah nasi putih Rp4.000 dan teh Rp6.000, nikmatnya sup ikan gurame bisa disantap.

Tidak hanya menikmati sup gurame sambas, di restoran ini, tamu dapat menikmati pula suguhan makanan penutup, berupa kue bingke asal Sambas, Kalimantan Barat. Dengan model, seperti bunga, pengunjung bisa memilih berbagai macam rasa, seperti rasa pisang, keju, labu, dan kentang. Bingke dibanderol Rp8.000 per buah, di atasnya diberi es krim dan pernik gula.

Kini, setelah delapan bulan hadir di jantung Kota Denpasar, sup gurame sambas makin mendapat tempat di hati masyarakat dalam memenuhi selera Nusantara. Tak jarang, mereka harus antre dan bersabar untuk bisa menyantap asam khas gurame.

Keunggulan lainnya restoran ini, adalah menyediakan fasilitas WiFi gratis. Selain itu, di restoran yang berdiri 7 Agustus 2012 itu, tersedia fasilitas spa, body scrub, body mask, dan treatment lainnya. Harga termurah, Anda hanya perlu mengeluarkan dana sebesar Rp30 ribu dan termahal Rp230 ribu.

“Kami padukan konsep spa dan restoran, sebab biasanya seusai spa, pasti orang lapar jadi tidak perlu keluar, dan bisa langsung pesan makan di sini. Bagi yang spa, kami berikan kue bingke gratis,” tutup Yuda


Belimbung Wuluh Sempurnakan Sup Gurame Sambas

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More