JAKARTA – Tim Pengawas (Timwas) kasus skandal Bank Century mengantongi empat nama baru yang diduga terlibat dalam kasus yang merugikan negara Rp6,7 triliun itu. Nama-nama tersebut diperoleh dari informasi yang diterima dari mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum.
“Dalam pertemuan kemarin Anas merekomendasikan agar memanggil nama baru tersebut oleh Timwas,” kata anggota Timwas Century dari Fraksi Partai Hanura, Syarifudin Suding di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (5/3/2013).
Namun Suding tidak bersedia untuk menyebutkan identitas dari nama-nama tersebut. Dia hanya menuturkan bahwa Anas memang memiliki informasi penting terkait dengan kasus Century.
“Nama itu yang diduga kuat juga terlibat dalam kasus Century sesuai dengan dokumen yang disampaikan Anas, itu bisa membuka tabir keterlibatan yang bersangkutan,” sambungnya.
Senada dengan Suding, anggota Timwas Century dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Yani pun merasa kaget saat mendengar informasi bahwa nama-nama tersebut terlibat dalam kasus Century.
“Kita pun enggak sangka apa hubungannya orang-orang ini. Bukti-bukti itu disebut Anas, sudah kita temukan pada waktu Pansus, tapi kita enggak ngeh bukti itu,” tandasnya.
Informasi yang beredar keempat nama yang disebut Anas Urbaningrum merupakan bekas kolega Anas di Partai Demokrat. Hingga saat ini, okezone masih mencari konfirmasi terhadap keempat nama yang disebutkan Anas tersebut.
Siapakah 4 Nama Baru yang Disebut Anas?