Identitas pelaku bom bunuh diri di Mapolres Poso terungkap

identitas pelaku bom bunuh diri di mapolres poso terungkap

Identitas pelaku bom bunuh diri di Mapolres Poso terungkap


Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Mabes Polri, Kombes Pol Agus Rianto mengatakan, polisi berhasil mengungkap identitas pelaku bom bunuh diri di Polres Poso. Terungkapnya identitas pelaku itu diperoleh dari hasil pemeriksaan sampel darah pelaku dari lokasi kejadian.


“Dan kemarin sudah dinyatakan terpenuhi, atas nama Ibu Zumaro, beliau dari Lamongan, Jawa Timur adalah merupakan ibu kandung dari korban sekaligus pelaku yang identitasnya adalah saudara Zaenul Arifin. Alias Arif Petak, tanggal lahir 26 Juni 1979,” kata Agus di Gedung Divisi Humas Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (18/6).


Menurut Agus, Zaenul Arifin diketahui masih aktif mengikuti pengajian di pondok pesantren di Lamongan, pelaku telah memiliki istri bernama Fatimah (23) yang berprofesi sebagai guru TK di Lamongan.


Agus menambahkan, Zaenul Arifin diduga selalu berkoordinasi dengan inisial A dan Jun. Informasi tersebut didapat pihak kepolisian dari tertangkapnya tersangka Amir pada tanggal 8 Juni 2013 lalu.


“A dan Jun termasuk dalam jaringan Poso yang dikendalikan oleh Santoso, dan ini masih kita lakukan pengembangan lagi,” ujar Agus.


Menurut Agus, pihak keluarga dari Zaenul Arifin belum bisa dimintai keterangan secara mendalam. Pihaknya berjanji akan terus melakukan penyelidikan.


“Nanti secepatnya akan kita informasikan bila ada perkembangan. Dari hasil keseluruhan, hasil pemeriksaan DNA-nya match. Istilah kedokterannya, tidak terbantahkan,” papar Agus



Identitas pelaku bom bunuh diri di Mapolres Poso terungkap

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More