KabarDunia.com – Travel | Bagi sebagian pelancong, fasilitas dan layanan hotel menjadi hal penting. Sayang, tak sedikit hotel yang menawarkan fasilitas membosankan. Dunia pariwisata kini menawarkan alternatif baru untuk industri perhotelan.
Hidup bagai ratu dan raja dalam sebuah istana menjadi impian banyak orang. Kini, Anda dapat mewujudkannya dengan menginap di beberapa istana di dunia. Seperti dilansir News, Selasa (25/6/2013), yang direkomendasikan adalah Royal Mansour dan Palais Namaskar di Maroko.
Royal Mansour
Di Maroko, Anda dapat menemukan berbagai keindahan di setiap sudut kotanya. Namun, Royal Mansour tentunya akan menarik perhatian. Ini adalah sebuah istana yang dibangun oleh Raja Mohammed VI. Kemewahan khas istana raja dapat Anda nikmati di sini. Belum lagi pemandangan indah dari sebuah air mancur yang sengaja dibangun dan kicauan burung yang berterbangan di area istana.
Tak hanya fasilitasnya yang membuat Anda bagaikan raja dan ratu semalam, juga pelayanan para stafnya. Bayangkan saja, mereka harus melalui pelatihan intensif sebelum akhirnya dapat melayani tamu yang datang. Untuk mendapatkan malam yang sempurna ini, Anda harus merogoh kocek sekira Rp13-20 juta per malam.
Palais Namaskar
Privasi seorang tamu menjadi hal utama di istana ini. Oleh karena itu, sebuah dinding besar dan tebal dibangun di area kolam renang yang biasanya dinikmati para tamu sehingga mereka bisa membaca, berenang, dan berjemur dengan nyaman tanpa khawatir kedatangan orang lain yang menggangggu privasi mereka.
Adalah Philippe Soulier, tokoh yang berada di balik istana megah ini. Ia berhasil mengubah sebuah istana yang nyaris hancur di Maroko menjadi hotel mewah. Dengan total 29 kamar dan dua buah istana kecil yang dapat disewa tamu, Palais Namaskar telah dibuka untuk umum pada tahun lalu.
Untuk dapat menikmati kamar mewah di Palais Namaskar, Anda perlu membayar Rp5,6 juta per malam. Sementara untuk menyewa istana yang megah, Anda perlu merogoh kocek lebih dalam, yaitu sekira Rp 22-38 juta per malam.
Tidur di Hotel Membosankan, Cobalah Menginap di Istana