Alex Noerdin si jago di kandang

alex noerdin si jago di kandang

Alex Noerdin bersama pasangannya Ishak Mekki diprediksi memenangi Pilgub Sumsel 2013 dengan satu putaran. Setidaknya itu adalah hasil hitung cepat (quick count) yang dirilis sejumlah lembaga survei.


Versi Indobarometer, Kamis (6/6), pasangan incumbent itu memperoleh 36,04 persen suara. Selanjutnya, di urutan kedua adalah Herman Deru-Maphilinda Syahrial Oesman dengan 32,97 persen suara. Kemudian di tempat ketiga adalah Eddy Santana Putra-Wiwit Tatung dengan 19,66 persen suara, dan paling buncit adalah Iskandar Hasan-Hafisz Tohir dengan 11,33 persen suara.


Sementara itu, versi Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), menunjukkan Alex-Ishak menang dengan 36,6 persen. Selanjutnya, Herman Deru-Maphilinda Syahrial Oesman dengan 33,05 persen, Eddy Santana Putra-Wiwit Tatung dengan 19,51 persen dan Iskandar Hasan-Hafisz Tohir dengan 10,84 persen.


Jika melihat batas kesalahan yang ditetapkan +/- 1 persen, maka hampir pasti urutan pemenang berdasarkan hasil manual KPU Sumsel, akan sama. Ini lantaran selisih perolehan suara masing-masing pasangan calon di luar rentang +/- 1 persen.


Sebelum akhirnya menang di Pilgub Sumsel untuk kedua kali, Alex pernah menderita kekalahan tragis di Pilgub DKI Jakarta 2012. Berpasangan dengan Nono Sampono, politikus Golkar itu hanya memperoleh suara kedua terkecil (4 persen) dan kalah dari calon perserorang Faisal Basri-Biem Benyamin.


Eksperimen ‘impor’ kandidat dari daerah ke ibu kota oleh Golkar saat itu terbukti gagal. Kini, melihat Alex yang menang dua kali di Pilgub Sumsel dan pernah dua periode menjabat Bupati Musi Banyuasin, tidaklah salah jika menyebut pria kelahiran Palembang 62 tahun lalu sebagai jago kandang.



Alex Noerdin si jago di kandang

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More