Mantan Kabareskrim Polri Komjen Pol Susno Duadji menyerahkan diri ke pihak Kejaksaan setelah satu pekan buron. Namun, kuasa hukum Susno, Fredrich Yunadi mengaku belum mengetahui kabar penyerahan diri Susno.
“Sampai saat ini saya belum dikasih kabar soal itu,” katanya, Jumat (3/5).
Dia juga mengaku tidak mengetahui soal keberadaan Susno yang saat ini sudah ditahan di Lapas Cibinong, Bogor. Pihaknya mengaku tidak akan melakukan upaya apa pun sebelum mendapatkan pemberitahuan resmi soal penyerahan diri Susno.
“Belum, saya tidak akan melakukan upaya apa pun. Secara resmi saya belum mendapat informasi dari Kejaksaan, Kepolisian maupun dari keluarga (Susno),” katanya.
Susno menjadi buron kasus suap PT Salmah Arowana Lestari dan korupsi dana pengamanan Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat pada 2008 setelah menolak dieksekusi oleh pihak Kejaksaan beberapa waktu lalu.
Kuasa Hukum malah tak tahu Susno Duadji menyerahkan diri