Obama nyatakan angin topan di Oklahoma bencana besar

obama nyatakan angin topan di oklahoma bencana besar 300x150

Obama nyatakan angin topan di Oklahoma bencana besar


Gedung Putih mengatakan Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama menyatakan angin topan yang menerjang Kota Moore, Negara Bagian Oklahoma, hari ini sebagai bencana besar.


Gedung Putih juga menyatakan Obama telah menelepon Gubernur Oklahoma Mary Fallin untuk menawarkan bantuan, seperti dilansir surat kabar Chicago Tribune, Selasa (21/5).


Angin topan dahsyat dengan kecepatan 321 kilometer per jam menghantam Kota Moore, Negara Bagian Oklahoma, Amerika Serikat, hari ini mengakibatkan sedikitnya 51 orang tewas, termasuk 20 anak-anak dan menghancurkan rumah-rumah, bangunan dan sebuah rumah sakit. Bencana ini juga menyebabkan 120 orang luka, termasuk 70 anak-anak dilarikan ke rumah sakit. Dua sekolah juga dilaporkan hancur diterjang angin kencang.


Petugas penyelamat masih terus mencari korban hingga malam. Lebih dari 200 orang petugas penyelamat dari Garda Nasional dikerahkan.


Kota Moore dihuni sekitar 55 ribu orang. Angin topan menerjang wilayah itu selama sekitar 45 menit.



Obama nyatakan angin topan di Oklahoma bencana besar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More