Ringgo Agus Rahman: band gue gak diterima main di TV

TheAftermiles 2 300x200

Ringgo Agus Rahman: band gue gak diterima main di TV


Dalam dunia seni peran, akting Ringgo Agus Rahman tidak pernah diragukan kualitasnya namun siapa sangka jika lelaki kelahiran 12 Agustus 1982 ini bisa bernyanyi.


Dalam acara showcash ‘Collaboration Laboratoty’ (Co//LAB) yang diselenggarakan di The Foundry, SCBD, Jakarta Selatan, Ringgo dan bandnya menjadi salah satu yang tampil di acara tersebut.


“Gue disini nanti bakal jadi salah satu band yang akan tampil. Gue punya band indie namanya The Aftermiles. Tapi memang band indie gue nggak diterima main di musik pagi di tv karena musiknya nggak bagus,” kata Ringgo, Kamis (2/5).


Dalam bermusik ia mengaku tak pernah mempunyai warna tersendiri. Hal ini karena dirinya tak mau mengkotak-kotakan musik.


“Ada rocknya, orang beda-beda sih mengartiinnya. Seperti apa kalau kita cuma main musik, ikutan seru di musik lokal di Indonesia,” sambungnya.


Ditambahkan bahwa kebanyakan lagu yang oleh bandnya semua menggunakan bahasa Inggris. “Gue aja nggak ngerti artinya apa,” canda Ringgo.


Untuk label sendiri, Ringgo mengaku tak bekerja sama dengan label apapun. Pasalnya, apa yang mereka lakukan sebagai ajang penyaluran hobi. “Kita cuma pengen main musik doang,” tutup Ringgo.


 



Ringgo Agus Rahman: band gue gak diterima main di TV

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More