KabarDunia.com – Sehat | Sebuah ulasan penelitian menyimpulkan bahwa wanita yang mengonsumsi asam lemak omega-3 dalam jumlah tinggi mampu menurunkan risiko serangan kanker payudara.
Peneliti dari China tepatnya menganalisis 26 riset internasional yang melibatkan 900 ribu wanita, termasuk 20 ribu di antaranya yang menderita kanker payudara. Peneliti lantas menemukan bahwa mereka yang mengonsumsi asam lemak omega-3 dari ikan memiliki risiko 14 persen lebih rendah untuk terserang kanker.
Sayangnya, asupan omega-3 yang didapat dari tanaman tidak menunjukkan khasiat yang sama, demikian seperti yang dilansir dari Live Science.
Asam lemak omega-3 sendiri merupakan lemak tak jenuh ganda yang sering disebut mampu menjaga kesehatan jantung dan otak serta menangkal berbagai jenis kanker. Salmon dan tuna adalah beberapa contoh ikan yang kaya akan nutrisi ini.
Hasil penelitian kemudian dilaporkan dalam British Medical Journal.
Omega-3 pada ikan mampu turunkan risiko kanker payudara