“Perasaan saya excited, senang bercampur bangga, dan tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata,” ucap Liliana secara eksklusif kepada Okezone di Jakarta, baru-baru ini.
Memang bukan hal yang mudah bisa dipercaya oleh Miss World Organization sebagai penyelenggara kontes kecantikan dunia tersebut. Selain itu, waktu untuk meyakinkan pihak panitia pun tidak sebentar.
“Saya mulai tergelitik menjadikan Indonesia sebagai tuan rumah Miss World sejak 2007, setelah Miss Indonesia mengikuti dua kali ajang tersebut,” terang perempuan cantik kelahiran Surabaya, 15 Maret 1967 ini.
Dengan dipercaya, sambung Liliana, hal ini merupakan berkah dan campur tangan dari Tuhan Yang Maha Kuasa atas negara dan bangsa Indonesia.
Seperti diketahui, ajang Miss World 2013 akan dihelat September mendatang. Bali diputuskan menjadi pusat karantina dan Jakarta menjadi lokasi malam final Miss World. Sekira 120 perempuan cantik dari berbagai negara akan berpartisipasi dan Indonesia mengirimkan wakil bernama Vania Larissa. Para finalis ini akan berjuang menjadi pemenang menggantikan posisi Wenxia Yu, Miss World 2012.
Liliana Impikan Indonesia Tuan Rumah Miss World sejak 2007